Samsat Soppeng Tertibkan 83 Kendaraan

SOPPENG –  UPT Pendapatan Wilayah Soppeng Bapenda Sulsel menertibkan 83 kendaraan menunggak pajak dalam operasi penertiban kendaraan di dua titik di Soppeng.

Kepala UPT Pendapatan Soppeng Florenswaty Mekka MM, Rabu (30/8), mengatakan, penertiban kendaraan berlangsung di dua titik yakni di Kubba dan Warue Kecamatan Lalabata, Soppeng.

“Kendaraan roda dua yang terjaring sebanyak 50 unit sementara kendaraan roda empat sebanyak 33 unit, total sebanyak 83 kendaraan,” ujar Waty, sapaannya.

Hingga Juli 2017, atas kerja keras UPT Pendapatan Wilayah Soppeng, Pemkab Soppeng telah menikmati dana bagi hasil (DBH) pajak kendaraan bermotor (PKB) sebesar Rp 4,8 miliar. Total DBH yang diterima Pemkab Soppeng hingga Juli 2017 sebesar Rp 19,5 miliar.(rusli/ilham)

Picture of alim tsi

alim tsi

error: Content is protected !!