Bapenda Sulsel dan Bapenda Luwu Berkolaborasi Sosialisasikan Bayar Pajak Pakai Qris

BELOPA – UPT Bapenda Sulsel Wilayah Luwu bersama Bapenda Kabupaten Luwu mengadakan kegiatan sosialisasi pembayaran pajak menggunakan Qris, Jumat 6 September 2024, di aula kantor Desa Balubu, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu.

Sosialisasi Qris jelajah desa ini mengajak masyarakat membayar pajak dan retribusi daerah menggunakan Qris. Sosialisasi penggunaan Qris juga dilakukan bulan lalu di Desa Pangi Kecamatan Bajo.

Sosialisasi ini menghadirkan dua pembicara yakni Hakim SE mewakili Kepala UPT Bapenda Sulsel Wilayah Luwu dan Dr. Ismail dari Bapenda Luwu.

Kegiatan ini dibuka oleh Camat Belopa Hj Rahmatiah S.Sos, M.Si. Turut hadir Kepala Desa Balubu Kecamatan Belopa, Ismail  S.Ag. Ia mengajak masyarakatnya agar menyimak materi dengan seksama karena pembayaran Qris merupakan hal yang baru di Balubu.

Dalam paparannya, Hakim mengajak masyarakat Balubu membayar pajak kendaraan menggunakan Qris. Sebab membayar pajak menggunakan Qris akan menjadi lebih praktis dan tak perlu repot mencari uang pas karena Qris dapat membayar dengan nominal yang pas.

Hakim berharap sosialisasi ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih disiplin dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor. “Dengan sosialisasi ini, diharapkan pembayaran pajak kendaraan bermotor dapat meningkat serta mampu mengurangi tingkat tunggakan pajak kendaraan bermotor di Wilayah Luwu,” ungkapnya.

Dalam sosialisasi ini juga diperkenalkan cara pembayaran pajak menggunakan QRIS, yang mudah, cepat, dan menjamin keamanan dalam proses pembayaran pajak.

Hal senada dikatakan Dr. Ismail dari Bapenda Luwu. Ia mengimbau agar warga membayar PBB, BPHTB, dan retribusi menggunakan Qris yang prosesnya cukup mudah. Dr. Ismail merupakan Ketua Tim TP2DD Kabupaten Luwu.

Acara ini mendapat sambutan positif dari masyarakat Desa Balubu yang turut hadir dan berpartisipasi aktif dalam sesi tanya jawab serta diskusi. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Luwu semakin mendukung pembangunan daerah dengan membayar pajak tepat waktu dan memanfaatkan kemudahan teknologi pembayaran melalui QRIS.(alim)

Picture of alim tsi

alim tsi

error: Content is protected !!