Bapenda Sulsel Siapkan Reward untuk Wajib Pajak

MAKASSAR – Rapat persiapan pelaksanaan Program Prioritas Gubernur Sulawesi Selatan di bidang pendapatan daerah digelar pada Kamis, 15 Januari 2026. Kegiatan ini membahas langkah strategis dalam mendorong peningkatan kepatuhan dan partisipasi wajib pajak di Sulsel.

Rapat dipimpin oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel Andi Winarno Eka Putra, didampingi Kepala Bidang Teknologi Sistem Informasi (TSI) Andi Satriady Sakka serta staf ahli Gubernur Sulsel. Sejumlah perangkat teknis turut terlibat dalam pembahasan guna mematangkan konsep dan mekanisme pelaksanaan program.

Salah satu fokus utama rapat adalah rencana pemberian reward kepada wajib pajak di Sulawesi Selatan. Bentuk apresiasi yang dibahas antara lain pemberian hadiah serta paket wisata rohani sebagai insentif bagi wajib pajak yang taat dan berkontribusi positif terhadap pendapatan daerah.

Melalui program ini, pemerintah provinsi berharap dapat meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat dalam memenuhi kewajiban perpajakan, sekaligus memperkuat basis pendapatan daerah guna mendukung pembangunan dan pelayanan publik di Sulawesi Selatan.(lim)

Picture of alim tsi

alim tsi

error: Content is protected !!