Makassar– Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, memimpin rapat koordinasi bersama seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) jajaran Pemerintah Provinsi Sulsel. Rapat yang berlangsung pada Jumat ini merupakan tindak lanjut setelah pelantikan kepala daerah oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Andi Sudirman menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh kebijakan pusat, khususnya dalam mengawal program prioritas dan strategis pemerintah. Ia juga mengarahkan OPD untuk melakukan langkah-langkah kreatif dalam efisiensi anggaran guna memastikan penggunaan dana yang optimal.
Selain itu, Gubernur menekankan pentingnya evaluasi anggaran tahun 2025 di setiap OPD, yang akan dipimpin langsung oleh kepala OPD masing-masing. Ia juga mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar bekerja dengan jujur, akuntabel, serta berperan aktif dalam mendukung program-program pemerintah secara kolaboratif dan berbasis kerja tim. ASN diharapkan dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.
Dalam rapat tersebut, Gubernur Sulsel juga menyoroti peningkatan kualitas layanan pendidikan di daerah. Menjelang bulan suci Ramadan, ia menginstruksikan agar kegiatan belajar di sekolah dibarengi dengan program keagamaan seperti Sulsel Mengaji, sehingga peserta didik tidak hanya memiliki kecerdasan akademik tetapi juga akhlak yang baik.
Selama Gubernur mengikuti orientasi retret di Magelang, pemerintahan akan dipimpin oleh Wakil Gubernur.
Rapat tersebut dihadiri pejabat Bapenda Sulsel secara online dari kantor Bapenda Sulsel dan dari kantor UPT Bapenda Sulsel.(*)